Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Mau Rayakan Tahun Baru di Dieng? Baca Dulu Yuk Panduannya

Mau Rayakan Tahun Baru di Dieng? Baca Dulu Yuk Panduannya Menikmati Sunrise Di Kawasan Dataran Tinggi Dieng (Foto: Wisatadieng.net)

Dream - Mau merayakan Tahun Baru dengan cara dan sensasi berbeda? Mungkin Dieng bisa jadi tempat paling tepat untuk itu.

Kawasan wisata yang terletak di Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah ini memang seakan tak pernah sepi dari wisatawan. Setiap tahunnya, Dieng berhasil menyedot banyak wisatawan untuk menghabiskan libur Tahun Baru di sini.

Salah satu suguhan yang paling diincar para wisatawan saat menghabiskan liburan di sini tentu saja matahari terbit (sunrise) pertama di tahun yang baru. Ya, kamu yang mau menyaksikan sunrise pertama yang super indah di tahun 2017 nanti, segera deh rencanakan perjalananmu ke Dieng bersama travelmate-mu.

Tapi, sebelum itu, sebaiknya simak dulu deh ulasan mengenai hal-hal apa saja yang perlu dipersiapkan jika ingin Tahun Baru-an di Dieng. Berikut ulasannya.

Hal yang Harus Dipersiapkan

Saat kamu berlibur ke Dieng, maka kamu bisa mempersiapkan hal berikut ini:

Dieng merupakan kawasan tinggi dan dingin, jadi bagi kamu yang nggak kuat dingin, jangan lupa bawa:

1. Jaket
2. Baju lengan panjang lebih banyak dibandingkan baju lengan pendek
3. Sarung tangan, kaos kaki, kupluk
4. Payung atau jas hujan ponco
5. Jika kamu ada rencana untuk trekking jangan lupa jaga kondisi tubuh dan gunakan sepatu yang nyaman.

Akses Menuju Dieng

Jika kamu dari Jakarta, untuk menuju dataran tinggi Dieng bisa ditempuh dengan menggunakan tiga moda transportasi, yaitu pesawat terbang, bus umum dan kereta api.

Ulasan selengkapnya yuk simak di sini.    

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pilihan Destinasi Perayaan Tahun Baru yang Menyenangkan dan Menenangkan

Pilihan Destinasi Perayaan Tahun Baru yang Menyenangkan dan Menenangkan

Sudah ada rencana ingin merayakan tahun baru di mana?

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.