Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

7 Hal yang Tak Boleh Kamu Lewatkan Saat Berlibur di Padang

7 Hal yang Tak Boleh Kamu Lewatkan Saat Berlibur di Padang Jembatan Siti Nurbaya, Padang (Foto: Qa-manize.blogspot.com)

Dream - Kalau kamu hobi traveling keliling Indonesia, maka Padang adalah satu dari sederet kota yang wajib kamu kunjungi. Mengapa? Karena ibukota Sumatera Barat ini punya beragam daya tarik yang bisa memberikan pengalaman seru buat para traveler.

Panorama alam yang indah, suasana kota yang hangat dan tenang, penduduk yang ramah, aneka kuliner lezat sampai beragam atraksi budaya unik, semua bisa kamu temukan di Padang. Nah, sebagai rekomendasi, saat kamu berkunjung ke Padang ada baiknya menjajal 7
aktivitas berikut ini agar liburanmu menyenangkan.

Aktivitas apa saja? yuk simak langsung ulasannya.

1. Menikmati panorama Gunung Padang

Kalau kamu butuh tempat untuk melepas stres, maka Gunung Padang adalah pilihan paling tepat. Ini merupakan kawasan yang terdiri atas sisa-sisa benteng tua peninggalan zaman Belanda. Lokasinya di puncak bukit di ujung selatan Kota Padang.

Untuk sampai ke puncak Gunung Padang, kamu harus berjalan melewati trek yang agak curam. Tapi jangan khawatir, karena jalurnya mulus beraspal. Puncak Gunung Padang menjadi spot favorit untuk menyaksikan matahari terbenam. Dari atasnya kamu bisa melihat warna oranye menyala indah seolah menyembul di atas laut.

Setiap pengunjung yang datang ke tempat ini akan dipungut biaya masuk sebesar Rp5000, yang wajib dibayarkan di loket bagian bawah sebelum pendakian. Gunung Padang cukup mudah ditemukan. Kamu cukup menyeberangi Jambatan Siti Nurbaya (jembatan dekat China Town) dan mengikuti jalan memutar ke kiri.

2. Menjajal Jambatan Siti Nurbaya

Jembatan ini adalah akses untuk menyeberang menuju Gunung Padang. Tapi tak sekadar itu, Jambatan Surabaya juga merupakan tempat yang bagus untuk mengabadikan gambar bersama teman-teman.

Siang hari jembatan ini terlihat sangat indah. Demikian pula saat malam hari. Banyak penjual makanan bermunculan untuk menjajakan aneka makanan lokal yang lezat. Karena itu, jembatan ini sangat populer sebagai tempat hang out warga setempat.

Ingin tahu aktivitas menarik lainnya yang bisa kamu lakukan saat berlibur ke Padang? Yuk lihat selengkapnya di sini.     

 

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
7 Rekomendasi Tempat Liburan Murah di Bandung yang Tak Kalah Seru, Hemat Budget!
7 Rekomendasi Tempat Liburan Murah di Bandung yang Tak Kalah Seru, Hemat Budget!

Banyak tempat liburan murah di Bandung yang tetap seru untuk dikunjungi.

Baca Selengkapnya
6 Rekomendasi Wisata Dataran Tinggi di Indonesia, Wajib Datang Sekali Seumur Hidup
6 Rekomendasi Wisata Dataran Tinggi di Indonesia, Wajib Datang Sekali Seumur Hidup

Segarkan pikiran dan hati dengan eksplorasi wisata dataran tinggi.

Baca Selengkapnya
9 Rekomendasi Wisata Curug di Jogja, Tempat Liburan Asri yang Menarik Dikunjungi Wisatawan
9 Rekomendasi Wisata Curug di Jogja, Tempat Liburan Asri yang Menarik Dikunjungi Wisatawan

Jogja memiliki banyak pilihan destinasi wisata air terjun yang menawarkan keindahan alam yang asri.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
DRESS IT! Tips Memasukkan Baju ke Celana Biar Hasilnya Rapih
DRESS IT! Tips Memasukkan Baju ke Celana Biar Hasilnya Rapih

Tantangan cara memasukkkan baju ke dalam celana adalah hasilnya yang selalu berantakan. Nah Dream kasih tahu nih tips masuk baju ke dalam celana biar rapi.

Baca Selengkapnya
Kabar Terkini Ningsih Tinampi yang Pernah Terkenal karena Bisa Obati Pasien Covid-19
Kabar Terkini Ningsih Tinampi yang Pernah Terkenal karena Bisa Obati Pasien Covid-19

Yuk Intip kabar Terbaru Ningsih Tinampi yang dulu viral bisa obati pasien covid-19.

Baca Selengkapnya