Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tahun 2018 Jalan-jalan ke Korea Bebas Visa, Hoax Atau Fakta?

Tahun 2018 Jalan-jalan ke Korea Bebas Visa, Hoax Atau Fakta? Ilustrasi (Foto: Shutterstock)

Dream - Baru-baru ini traveler dihebohkan dengan beredarnya kabar bahwa pemerintah Korea Selatan akan memberlakukan bebas visa bagi wisatawan Indonesia pada 2018 mendatang. Apakah kabar tersebut benar atau hanya hoax?

Ternyata, setelah ditelusuri kabar tersebut benar adanya. Dilihat dari tweet yang dibagikan KTO (Korea Tourism Organization) Jakarta berikut ini:

KTO

Rupanya, wisatawan Indonesia diperbolehkan masuk ke Korea Selatan tanpa visa dalam rangka Olimpiade Musim Dingin 2018 di Pyeongchang. Pemberlakuan bebas visa ini hanya bersifat sementara dan rencananya mulai diberlakukan pada Januari sampai April 2018.

Pemberlakuan bebas visa ini merupakan salah satu strategi pemerintah Korsel dalam mempromosikan Olimpiade Musim Dingin 2018 sekaligus untuk menggenjot jumlah wisatawan yang datang.

Tapi perlu diketahui dulu nih Sahabat Dream Travel, meski bebas visa ternyata tetap ada syarat-syarat tertentu yang harus dipenuhi. Dan mekanisme untuk mendapatkan bebas visa ini terbilang agak rumit.

Pertama, untuk mendapatkan bebas visa ini wisatawan Indonesia harus masuk ke Korsel lewat Bandara Internasional Yangyang di Provinsi Gangwon-do. Nah, masalahnya tidak ada penerbangan internasional langsung dari jakarta ke Yangyang. Bandara Yangyang hanya melayani penerbangan domestik dari Bandara Gimhae (Busan) dan Bandara Jeju.

Masalah kedua, tidak ada penerbangan internasional dari Jakarta ke Jeju. jadi, wisatawan harus terbang dulu ke Hong Kong. Dari Bandara Internasional Hong Kong, baru kamu bisa naik pesawat Jeju Air, Asiana Airlines, Korean Air, China Eastern atau HK Express ke Bandara Internasional Jeju.

Tapi kabar baiknya, mulai 12 Desember 2017 ini, ada alternatif lain untuk ke Jeju. Yakni dengan menggunakan Airasia X. Dari Jakarta, kamu bisa ke Kuala Lumpur. Dari KL, ada penerbangan langsung ke Jeju. Harga tiketnya sekali jalan mulai dari MYR249.

Begitu sampai di Jeju, kamu hanya punya satu pilihan penerbangan ke Yangyang yaitu Korea Express Air. Penerbangan dari Yangyang ke Jeju ataupun sebaliknya hanya ada satu kali sehari. Biaya tiket pesawatnya pun tidak murah meski sudah menggunakan maskapai LCC (Low Cost Carrier).

Lantas, kira-kira berapa ya biaya tiket pesawat dari Jakarta ke Yangyang? Kamu bisa melihat simulasi perhitungannya di sini.  

 

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Alasan Ini Bikin Turis Indonesia Nyaman Jalan-jalan di Korea Selatan

5 Alasan Ini Bikin Turis Indonesia Nyaman Jalan-jalan di Korea Selatan

Tanpa sadar, orang Indonesia dan Korea memiliki beberapa kesamaan selera atau kebiasaan. Hal ini bisa membuat turis Indonesia nyaman berjalan-jalan ke Korsel.

Baca Selengkapnya
Korea Selatan Bakal Luncurkan Visa Digital Nomad, Turis Bisa Tinggal Sampai 2 Tahun

Korea Selatan Bakal Luncurkan Visa Digital Nomad, Turis Bisa Tinggal Sampai 2 Tahun

Apa itu visa digital nomad yang bakal diluncurkan Korea Selatan?

Baca Selengkapnya
7 Kategori Turis Asing yang Bebas Pajak Wisata Rp150 Ribu di Bali

7 Kategori Turis Asing yang Bebas Pajak Wisata Rp150 Ribu di Bali

Pengenaan pajak wisata bagi WNA berlaku mulai 14 Februari 2024

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Hong Kong Kedatangan Lebih dari 252 Ribu Turis Indonesia Sepanjang 2023

Hong Kong Kedatangan Lebih dari 252 Ribu Turis Indonesia Sepanjang 2023

Momentum positif itu berlanjut hingga Februari 2024, dengan jumlah kedatangan mencapai 101%

Baca Selengkapnya
Masuk Singapura Kini Tak Perlu Pakai Paspor, Ini Syaratnya

Masuk Singapura Kini Tak Perlu Pakai Paspor, Ini Syaratnya

Namun hal ini tak berlaku bagi dua jenis wisatawan ini.

Baca Selengkapnya
Ngakak! Cucian Milik TKI di Korea Ini Bikin Melongo, Air Sekalian Bajunya Membeku Gara-Gara Musim Dingin

Ngakak! Cucian Milik TKI di Korea Ini Bikin Melongo, Air Sekalian Bajunya Membeku Gara-Gara Musim Dingin

Josim yang bekerja sebagai TKI di Korea Selatan terkejut karena cucian yang direndamnya jadi beku.

Baca Selengkapnya
Negara ASEAN dengan Kunjungan Turis Asing Terbanyak Tahun 2023, Bukan Indonesia

Negara ASEAN dengan Kunjungan Turis Asing Terbanyak Tahun 2023, Bukan Indonesia

Bukan Indonesia, ini negara dengan kunjungan wisatawan asing terbanyak tahun 2023

Baca Selengkapnya
Serunya Lari Sambil Nikmati 3 Keindahan Taman Kota di Seoul Marathon Festival 2024

Serunya Lari Sambil Nikmati 3 Keindahan Taman Kota di Seoul Marathon Festival 2024

Wisatawan Indonesia juga bisa ikutan lho, Dijamin lari kamu makin menyenangkan!

Baca Selengkapnya
Viral Turis Malaysia Beri Skor 0 dari 10 Saat Traveling di Jakarta, Netizen Singgung Budget Liburannya

Viral Turis Malaysia Beri Skor 0 dari 10 Saat Traveling di Jakarta, Netizen Singgung Budget Liburannya

Turis wanita itu menilai Jakarta sebagai kota yang semrawut dan kotor.

Baca Selengkapnya