Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Banyak yang Tak Percaya, 5 Pantai Ini Ada di Bekasi

Banyak yang Tak Percaya, 5 Pantai Ini Ada di Bekasi Pantai Marunda Perbatasan Bekasi Dan Jakarta Utara (Instagram/@papalingga)

Dream - Tahukah kamu kalau Bekasi punya pantai yang cukup indah? Pasti banyak yang nggak percaya deh daerah bagian dari megapolitan Jabodetabek ini punya wisata lokal yang keren.

Tak hanya menawarkan sebuah wisata pantai saja, tapi di kawasan ini juga terdapat hutan bakau yang membentang luas.

Makin penasaran seperti apa penampakan pantai yang ada di Bekasi? Berikut ulasannya.

1. Pantai dan Hutan Mangrove Muara Gembong

Hutan Mangrove Bekasi

(Foto: Instagram/@moenzslow)

Kalau di DKI Jakarta ada Taman Mangrove Pantai Indah Kapuk (PIK), di Bekasi juga ada loh, tepatnya di Muara Gembong. Kalau kamu datang ke pantai ini, kamu pasti nggak akan menyangka kalau sedang ada di Bekasi.

Suasanya begitu alami dan sejuk, banyak pepohonan di kanan kiri. Sebenarnya, nama Muara Gembong diambil dari nama kecamatan di mana pantai tersebut berada. Di Kecamatan Muara Gembong terdapat enam desa, yakni Desa Pantai Bahagia, Desa Pantai Mekar, Desa Pantai Bakti, Desa Pantai Harapan Jaya, Desa Pantai Sederhana, dan Desa Jaya Sakti.

Yang spesial dari Pantai dan Taman Mangrove Muara Gembong adalah kamu bisa berkeliling naik sampan menelusuri lebatnya hutan mangrove sepanjang 17 km. Wuih, panjang banget, ya!

Cukup merogoh kocek Rp70 ribu, pengunjung dapat menikmati suasana indah hutan mangrove sambil naik perahu menelusuri hutan bakau. Setelah lelah mengarungi hutan mangrove, wisatawan juga bisa menikmati ikan bakar yang lezat.

2. Pantai Muara Beting

Di balik kotanya yang padat dan macet, Bekasi ternyata memiliki tempat wisata indah, yakni Pantai Muara Beting yang terletak di Desa Pantai Bahagia.

Pantai Muara Beting memang belum dikelola secara profesional, sehingga dari segi fasilitas, sarana dan prasarananya masih kurang memadai. Akan tetapi, setidaknya, keindahan pasir pantai dan deburan ombak Laut Jawa dapat mengobati kerinduan kita akan kesegaran pantai di Bekasi.

Pantainya cukup landai, dengan pasir yang berwarna agak kecokelatan. Di sekitar pantai terdapat beberapa warung dan tempat makan untuk beristirahat. Lokasinya berada tidak jauh dari Pantai Muara Gembong.

Indahnya Migrasi Burung di Pantai Bekasi

Dream - 

3. Pantai Muara Bendera

Pantai ini berada tak jauh dari lokasi sebelumnya, hanya bergeser sedikit ke sebelah timur. Pantai Muara Bendera namanya. Secara administratif, pantai ini masih termasuk wilayah Desa Pantai Bahagia.

Pantai Muara Bendera memiliki pesona yang menakjubkan. Bisa dibilang, Pantai Muara Bendera adalah pantai di Bekasi yang paling tenang dibanding pantai yang lain. Benar-benar menawarkan keindahan yang masih alami.

Ditambah lagi, kalau kamu beruntung, kamu bisa menyaksikan langsung kegiatan migrasi burung-burung dari Laut Cina Selatan dan Samudera Pasifik ke tempat ini yang biasanya terjadi antara bulan September hingga Februari.

Selain itu, di lokasi ini juga masih terdapat lutung hitam dan buaya rawa. Tapi karena wilayah ini masih termasuk area hutan mangrove yang dilindungi, maka hewan-hewan yang berhabitat di sini tidak diperbolehkan untuk diburu, ditangkap, atau diperjualbelikan.

4. Pantai Mekar

Pantai Mekar

Pantai Mekar berada di Desa Pantai Mekar, Bekasi. Tak jauh beda dari pantai di Muara Gembong, atraksi utamanya adalah hutan mangrove yang luar biasa itu.

Tapi selain ada hutan mangrove, di wilayah Pantai Mekar juga terdapat gazebo yang berada di lepas pantai. Gazebo tersebut terbuat dari kayu, bambu, dan atap jerami. Meski demikian, gazebo ini sudah dijamin kuat dan aman kok.

Gazebo tersebut sengaja dibangun di tengah laut karena selain untuk lokasi mancing, juga dijadikan tempat yang asyik buat makan bersama keluarga dengan lokasi yang tidak biasa.

5. Pantai Marunda & Jembatan Cinta

Pantai di Bekasi yang satu ini letaknya di perbatasan Bekasi dengan Jakarta Utara. Kalian pasti sudah akrab dengan nama Pantai Marunda

Buat yang belum tau, pantai ini sebenarnya tidak terlalu jauh kok. Kalau lewat jalan raya Banjir Kanal Timur (BKT), ambil arah lurus sampai mentok. Nanti di jembatan paling ujung sudah mulai kelihatan Laut Jawa.

Dari situ, nanti langsung saja menuju PLTU Muara Tawar, kemudian memutar ke arah Krematorium Nirwana. Sebelum krematorium tersebut, belok kanan dan akan ada gerbang bertuliskan, “Gerbang Menuju Jembatan Cinta”. Kemudian masuk lewat gerbang itu, melewati perkampungan warga.

Setelah menelusuri perkampungan warga, kamu akan sampai ke sebuah dermaga dengan jembatan cinta di atasnya. Dinamakan jembatan cinta karena memang bentuknya serupa dengan jembatan cinta yang ada di Pulau Tidung.

Usut punya usut, tempat tersebut rupanya adalah Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove (PRPM) Kabupaten Bekasi. Jadi dermaga cantik tersebut bertujuan untuk memudahkan proses restorasi hutan mangrove di wilayah ini yang sudah rusak, sekaligus mengedukasi warga setempat untuk bisa sama-sama merawat dan melestarikan ekosistem muara.

Meski tak sebagus pantai-pantai di kota besar lainnya, beberapa pantai di Bekasi kini sudah mulai berbenah untuk dapat eksis dan menarik minat wisatawan untuk datang, setidaknya di kalangan warga Bekasi sendiri.

(Sumber: bekasicity.net)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Hal yang Harus Dilakukan saat Terjadi Bencana Alam Gunung Meletus, Simak Baik-Baik!
Ini Hal yang Harus Dilakukan saat Terjadi Bencana Alam Gunung Meletus, Simak Baik-Baik!

Saat terjadi bencana alam seperti letusan gunung berapi, ini langkah-langkah yang harus dilakukan.

Baca Selengkapnya
Pimpin Penanaman 64 Ribu Mangrove di Aceh, KSAD Jenderal Maruli Uji Tebar Bibit Pakai Drone
Pimpin Penanaman 64 Ribu Mangrove di Aceh, KSAD Jenderal Maruli Uji Tebar Bibit Pakai Drone

KSAD Jenderal Maruli menjelaskan, mangrove memiliki peran penting dalam menjaga kestabilan ekosistem pesisir pantai

Baca Selengkapnya
KAI Beber Asal Mula Muncul Tenda dan Panggung Hajatan Warga di Rel Kereta Api Tanjung Priok
KAI Beber Asal Mula Muncul Tenda dan Panggung Hajatan Warga di Rel Kereta Api Tanjung Priok

Penjelasan KAI soal hajatan di tengah rel KA Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Rumah Ahmad Dhani Dipakai Gelar Tarawih Berjemaah, Netizen Ramai Bergunjing
Rumah Ahmad Dhani Dipakai Gelar Tarawih Berjemaah, Netizen Ramai Bergunjing

Niat Ahmad Dhani menjadikan rumahnya sebagai tempat menggelar sholat tarawih berjemaah malah jadi gunjingan netizen. Apa saja sih nasihat dari netizen +62?

Baca Selengkapnya
BUNGKUS! Makanan Teraneh Anak Kost
BUNGKUS! Makanan Teraneh Anak Kost

Sahabat Dream pernah tinggal ngekos? Kalau kamu makanan teraneh apa yang pernah dicoba?

Baca Selengkapnya
NOTED KAK! Emang Gak Capek Kerja Mulu?
NOTED KAK! Emang Gak Capek Kerja Mulu?

Sahabat Dream, Pernah gak merasa capek bange tapi apa daya harus kerja demi uang. Sama nggak perasaannya seperti dua Dreamitie ini?

Baca Selengkapnya
NOTED KAK! Tarian penarik Viewers
NOTED KAK! Tarian penarik Viewers

Demi dapat views banyak memang boleh ya `seritual` ini? Sahabat Dream ada yang kaya gini gak?

Baca Selengkapnya