Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Brown Canyon, Tebing Batu Andalan Semarang

Brown Canyon, Tebing Batu Andalan Semarang Brown Canyon Semarang (pesona.travel/Dhanang Sukmana)

Dream - Bicara soal destinasi tebing batu, yang paling populer adalah Grand Canyon di Amerika Serikat. Maklum, tempat ini tenar lantaran kerap jadi lokasi syuting film Hollywood, salah satunya Mission Imposible.

Tebing batu semacam itu ternyata juga ada di Indonesia, lho. Salah satunya di Semarang, Jawa Tengah, yang dikenal dengan Brown Canyon.

Terletak di Rowosari, Tembalang, Brown Canyon menawarkan sensasi pemandangan perbukitan yang indah. Ditambah tebing-tebing batu tinggi, membuat suasana terasa menantang.

Dulunya, tempat ini merupakan lokasi tambang batu yang saat ini masih aktif. Lambat laun, tempat ini berubah menjadi lokasi wisata.

Brown Canyon

Foto: pesona.travel/Dhanang Sukmana

Menuju tempat ini tidaklah sulit. Kamu bisa menempuh perjalanan darat dari arah manapun, di antaranya jalur Pasar Meteseh lewat Tembalang, Kedungmundu, atau RSUD Kupang.

Brown Canyon memiliki kontur berupa perbukitan. Di areanya terdapat kolam dengan tepian memanjang.

Kolam ini menjadi tempat favorit pengunjung terutama di siang hari. Suasananya bisa menjadi penyegar di tengah teriknya hari.

Brown Canyon

Foto: pesona.travel/Dhanang Sukmana

Kolam tersebut terbentuk dari genangan air hujan. Saat musim penghujan, debit air meninggi dan mengisi ceruk besar di celah tebing.

Destinasi ini sangat cocok untuk spot berswafoto. Kamu bisa mendapatkan foto terbaik dengan latar belakang bukit batu yang menjulang tinggi.

Jika ingin berkunjung ke tempat ini, waktu terbaik yaitu sore hari. Para penambang dan truk pasir berhenti beroperasi sehingga kamu bisa menikmati pemandangan indah tanpa gangguan.

Sumber: pesona.travel

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP