Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Menemukan Perpaduan Kultur Asia dan Eropa di Istanbul yang Kaya

Menemukan Perpaduan Kultur Asia dan Eropa di Istanbul yang Kaya Pixabay.com

Dream – Berkunjung ke kawasan perbatasan dua benua menghadirkan pengalaman tak terlupakan. Kita bisa menjumpai budaya setempat yang kaya, juga bangunan dengan gaya campuran. 

Pengalaman ini bisa kita dapatkan dengan berkunjung ke Istanbul, Turki. Dalam sejarah dunia, Istanbul lebih dikenal dengan sebutan Konstantinopel dan Bizantium.

Istanbul merupakan salah satu kota terpadat. Kota ini menjadi pusat budaya, ekonomi bahkan sejarah Turki.

Selain itu, Istanbul juga merupakan kota lintas benua di Eurasia. Terletak di tepi Selat Bosporus, Istanbul menghubungkan antara Laut Hitam dengan Laut Marmara. 

Secara geografis, kawasan Istanbul terletak tepat di titik pertemuan dua benua. Sebagian wilayahnya masuk Asia, sebagian lainnya masuk Eropa. 

Karena lokasinya yang merupakan pertemuan dua benua, Istanbul menyimpan keindahan perpaduan Asia dan Eropa. Mulai dari budaya, seni, hingga bangunannya. 

 

Bosphorus Cruise Istanbul

Jika berada di Istanbul, kurang lengkap rasanya jika tidak menikmati Selat Bosphorus yang bersejarah ini. Bosphorus sangat terkenal dengan suasananya yang syahdu, berpadu pemandangan istana kuno dan rumah mewah.

Salah satu cara menikmati semua keindahan tersebut yaitu dengan menaiki kapal pesiar Bosphorus. Kapal ini akan mengantarkan pengunjung mengelilingi laut hitam serta menikmati keindahan matahari terbenam di musim panas.

Bagi kamu yang hanya punya sedikit waktu untuk bisa menjelajahi Istanbul, berpesiar di Bosphorus bisa menjadi salah satu alternatif wisata.

Hagia Sophia

Hagia Sophia menjadi salah satu prestasi arsitektur terbesar di dunia. Bangunan ini kini difungsikan sebagai museum dan menjadi destinasi favorit traveler dari seluruh dunia. 

Awalnya, Hagia Sophia difungsikan sebagai gereja. Kemudian berubah menjadi masjid ketika Istanbul dikuasai kerajaan Islam dan akhirnya difungsikan sebagai museum sejak Turki berubah sistem pemerintahan dari Kekaisaran ke Republik. 

Ciri khas museum ini yaitu terdapat perpaduan unsur Islam dengan non-Islam yang begitu indah. Pada bagian tengah museum ini terdapat sebuah bentangan kubah selebar 43 meter.

Selain itu, di museum ini kamu akan menjumpai keindahan seni mozaik Bizantium. Seperti mozaik Kristus di antara Kaisar Constantine IX dan sang istri, Empress Zoe.

Topkapi

Topkapi, destinasi wisata Istanbul satu ini kamu lewatkan. Dulunya, Topkapi bangunan yang jadi tempat tinggal utama Sultan Dinasti Ottoman selama setengah abad.

Di dalam bangunan yang kini merupakan museum ini, kamu akan melihat sejumlah kios dan paviliun dikelilingi oleh empat halaman hijau nan subur. Dari sini, kamu juga bisa menikmati pemandangan Bosphorus, Golden Horn serta Laut Marmara.

Basilica Cistern

Basilica Cistern merupakan sumur bawah tanah dengan desain arsitektur yang begitu menakjubkan. Arsitektur ini dibuat pada zaman Kekaisaran Bizantium.

Berkunjung ke sini, kamu akan menikmati suasana klasik yang begitu kental dengan cahaya yang redup serta musik klasik yang mengalun indah. Di dalam bangunan ini kamu juga akan mendapati ikan berenang di antara 336 kolom yang mendukung langit-langit.

Tidak hanya itu, kamu juga bisa melihat kepala Medusa yang dipasang terbalik untuk dasar salah satu kolam.

Museum of Turkish and Islamic Arts

Museum Seni Islam dan Turki terletak di bangunan yang dulunya merupakan istana Ibrahim Pasa. Ibrahim Pasa merupakan salah satu Grand Wazir yang paling berbakat dari Suleyman.

Di museum ini, kamu bisa belajar sejarah Turki dari abad ke-8 hingga abad ke-19.

Setiap ruangan di museum ini memiliki sejarah yang berbeda. Masing-masing ruangan difokuskan pada periode berbeda dan wilayah dunia Islam lainnya.

Museum ini memiliki lebih dari 40 ribu koleksi benda seni yang begitu indah dan menakjubkan. Salah satunya, karpet raksasa yang dipajang menggantung di langit-langit.

Masjid Raya Sulaimaniah

Masjid Raya Sulaimaniah merupakan kompleks bangunan yang difungsikan sebagai sekolah, rumah sakit, dapur, dan masih banyak lagi. Masjid raya ini dirancang oleh arsitek kenamaan Mimar Sinan, yang dipersembahkan untuk Sultan Sulaiman. 

Berkunjung ke masjid raya ini, kamu bisa menemukan tempat persemayaman Sultan Sulaiman I atau King Suleiman dan sang istri Roxelana atau Haseki Hurrem Sulten. Makam itu terletak di bagian belakang halaman Masjid Raya Sulaimaniah.

(Sumber: tourketurki)

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Daftar Terbaru 10 Kota Terkaya di Dunia, Ada Jakarta?

Daftar Terbaru 10 Kota Terkaya di Dunia, Ada Jakarta?

Kota mana saja yang masuk sebagai kota terkaya di dunia?

Baca Selengkapnya
4 Tradisi Unik Menyambut Bulan Suci Ramadan di Yogyakarta, Salah Satunya Nyadran atau Ziarah

4 Tradisi Unik Menyambut Bulan Suci Ramadan di Yogyakarta, Salah Satunya Nyadran atau Ziarah

Tradisi tersebut dilakukan secara turun temurun setiap tahunnya saat menyabut bulan Ramadan.

Baca Selengkapnya
5 Alasan Ini Bikin Turis Indonesia Nyaman Jalan-jalan di Korea Selatan

5 Alasan Ini Bikin Turis Indonesia Nyaman Jalan-jalan di Korea Selatan

Tanpa sadar, orang Indonesia dan Korea memiliki beberapa kesamaan selera atau kebiasaan. Hal ini bisa membuat turis Indonesia nyaman berjalan-jalan ke Korsel.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
Mulai dari Makanan hingga Penginapan, Intip Ragam Destinasi Wisata Halal di Singapura Ini!

Mulai dari Makanan hingga Penginapan, Intip Ragam Destinasi Wisata Halal di Singapura Ini!

Singapura telah menjadi salah satu destinasi yang banyak dikunjungi oleh wisatawan asal Indonesia.

Baca Selengkapnya
10 Destinasi Wisata Sejarah di Yogyakarta yang Populer dan Wajib Dikunjungi

10 Destinasi Wisata Sejarah di Yogyakarta yang Populer dan Wajib Dikunjungi

Banyak situs sejarah di Yogyakarta mulai dari zaman kerajaan kuno, kesultanan, penjajahan, era kemerdekaan, hingga orde lama.

Baca Selengkapnya
Turis Indonesia Terbanyak Liburan ke Singapura, Ini Tiga Daerah Asalnya

Turis Indonesia Terbanyak Liburan ke Singapura, Ini Tiga Daerah Asalnya

Apakah kamu salah satu warga yang mengunjungi Singapura tahun lalu?

Baca Selengkapnya
DRESS IT! Fashion Hack For Your Sweater

DRESS IT! Fashion Hack For Your Sweater

Dream - Sahabat Dream biar tambah terlihat kece saat gunakan sweater, bisa banget lho ikutin tips ini. Yuk simak!

Baca Selengkapnya