Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Indahnya 6 Destinasi Wisata Lampung, Instagramable Banget!

Indahnya 6 Destinasi Wisata Lampung, Instagramable Banget! Shutterstock.com

Dream – Dikenal negara seribu pulau, Indonesia kaya berbagai macam destinasi wisata. Mulai dari wisata modern hingga wisata alam. Salah satu provinsi paling selatan di Pulau Sumatera, Lampung.

Di sana banyak menawarkan ragam destinasi wisata keren dan seru. Mulai dari taman laut, hingga biota laut yang indah nan asri. Sebagai bonus, kalian juga bisa menambah feed foto di sosial media loh jika berkunjung ke sana.

Beberapa destinasi wisata Lampung ini sangat Instagramable banget. Cocok membuat feed akun sosial media kalian terlihat kece dan kekinian. Yuk, langsung kepoin destinasi wisata Lampung berikut ini.

Pulau Pahawang

Pulau Pahawang dibuka untuk umum sejak 2014. Pulau ini dikenal dengan kekayaan dan keindahan taman laut yang terbagi dalam 2 gugusan pulau; Pahawang Besar dan Pahawang Kecil.

Salah satu spot terkenal dan paling favorit bagi para wisatawan adalah Taman Nemo. Seperti namanya, taman ini dipenuhi sekumpulan ikan badut atau nemo dari berbagai ukuran serta warna. Tidak perlu khawatir mengenai akomodasi, Pulau Pahawang sudah menyediakan fasilitas dan akomodasi cukup lengkap.

Pulau Wayang

Sebenarnya nama asli dari destinasi wisata ini adalah Pulau Kamintara. Namun, karena memiliki bentuk serupa seperti Pulau Wayang di Raja Ampat, masyarakat memberikan julukan Pulau Wayang. Saat ini, Pulau Kamintara telah menjadi salah satu destinasi wisata Lampung paling populer.

Banyak sekali wisatawan domestik maupun mancanegara berkunjung ke pulau ini. Selain menawarkan pemandangan memukau, Pulau Kamintara juga menyuguhkan kejernihan air laut. Gak heran banyak yang menyebut tempat ini surga tersembunyi di Lampung. 

Pulau Kiluan

Salah satu objek wisata yang terkenal akan lumba-lumbanya. Di pulau ini kalian bisa melihat sekumpulan lumba-lumba yang jumlahnya bisa mencapai ratusan ekor. Jika beruntung, bisa melihat mereka meloncat dan 'menari' di atas permukaan air laut.

Tidak hanya sebatas memiliki biota laut lumba-lumba, terdapat juga ikan paus serta penyu hijau. Di sebelah pulau ini kalian juga bisa menemukan kolam raksasa alami bernama Laguna Gayau. Laguna ini tepat berada di balik Bukit Teluk Kilauan. Di laguna kamu bisa berenang sebab arus airnya sangat tenang.

Pulau Tegal Mas

Pulau yang dibuka sejak 2018 ini jadi objek wisata paling populer di kawasan Pesawaran. Kalian bisa melakukan akivitas snorkeling serta berenang dengan santai. Yup, kontur pantainya cukup landai dan hampir tidak ada bebatuan di lautan. 

Berbicara keindahan alam bawah laut, Pulau Tegal Mas tidak perlu diragukan. Pulau ini dikenal sangat mirip Pulau Maladewa yang sangat sohor itu. Di sana menyediakan beberapa cottage yang dibangun hampir sama seperti di Maldives Island.

Pantai Gigi Hiu

Sesuai namanya, batuan karang di Pantai Gigi Hiu menyerupai hiu; besar, runcing dan tidak beraturan. Pantai ini sebenarnya memiliki nama asli, Batu Layar, karena berbentuk seperti layar terkembang.

Sayangnya, wisatawan tidak diperkenankan melakukan aktivitas berenang di sana. Terdapat banyak sekali karang laut dan gelombang arusnya begitu kuat karena berhadapan langsung dengan Samudera Hindia.

Meskipun begitu, kalian tetap bisa menyaksikan pemandangan luar biasa saat berada di pulau ini. Pantai Gigi Hiu terbilang sangat instagramable loh Sahabat Dream.

Taman Nasional Way Kambas

Taman Nasional Way Kambas merupakan salah satu taman nasional yang diperuntukkan bagi perlindungan gajah. Taman nasional ini berada di Labuhan Ratu, Lampung Timur, Lampung. Taman Nasional Way Kambas didirikan sejak 1985, menjadi sekolah gajah pertama di Indonesia.


Pada awalnya, taman nasional ini diberi nama Pusat Latihan Gajah (PLG). Seiring bejalannya waktu, nama Pusat Latihan Gajah diubah menjadi Pusat Konservasi Gajah (PKG). Konservasi gajah ini dikhususkan untuk menjinakkan, melatih, mengembang biakkan gajah di Indonesia.
 
 (Sumber: brilio dan hipwee)

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
9 Destinasi Liburan Terbaik di Asia, Wajib Masuk List untuk Nikmati Petualangan Baru

9 Destinasi Liburan Terbaik di Asia, Wajib Masuk List untuk Nikmati Petualangan Baru

Asia masih menjadi tujuan liburan yang populer bagi wisatawan dari seluruh dunia.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
NOTED KAK! Prinsip Kerja

NOTED KAK! Prinsip Kerja

Sahabat Dream, ada gak sih yang bekerja dengan prinsip ini? Kalau kamu prinsip kerjanya seperti apa?

Baca Selengkapnya