Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Nggak Cuma Pantai, Bali Juga Punya Aktivitas Ekstrem

Nggak Cuma Pantai, Bali Juga Punya Aktivitas Ekstrem Ilustrasi/Shutterstock

Dream - Bali merupakan destinasi Tanah Air yang ramai dikunjungi wisatawan lokal maupun internasional.

Ramainya pengunjung karena Bali memiliki daya tarik yang tak ada habisnya. Mulai dari tempat wisata, kuliner, hingga aktivitas seru yang selalu memberikan inovasi baru untuk pengunjungnya.

Keindahan alam Bali yang tak ada duanya seperti pantai pasir putih dengan hamparan laut biru yang luas nan indah bisa kamu temukan di Bali.

Namun, Bali tak sekadar pantai saja. Untuk Sahabat Dream yang menginginkan aktivitas baru dan seru selama liburan di Pulau Dewata, kamu bisa coba beberapa olahraga ekstrem di Bali yang pastinya dapat memacu adrenalin.

Berikut ini beberapa rekomendasi olahraga ekstrem yang layak ditaklukan dan beri pengalaman tak terlupakan.

1. Aqua Yoga

Seperti namanya, yoga ini bukan yoga biasa. Jika biasanya kamu lakukan yoga di daratan dengan udara segar, aqua yoga lakukan di dalam air.

Olahraga ini masuk dalam kategori ekstrem karena tak semua dapat melakukannya.

Beberapa orang menolak lakukan olahraga ini dengan alasan tak bisa berenang. Tak perlu khawatir, instruktur mengatakan olahraga yoga ini masih dapat kamu lakukan meski tak bisa berenang.

Olahraganya sendiri secara dasar mirip dengan yoga biasa.

2. Ski Air

Bukan ke Bali jika tak pernah coba aktivitas airnya. Salah satu aktivitas air yang bisa pacu adrenalimu ialah ski air.

Kunci utama olahraga ini adalah keseimbangan tubuh, pasalnya kamu akan berdiri di atas papan yang terikat dengan perahu lalu meluncur di atas air.

Salah satu tempat untuk lakukan ski air berada di daerah Tanjung Benoa Bali, dengan hamparan laut dan terjangan ombak membuat permainan ini semakin menarik. Berani mencobanya?

3. ATV Ride

Tak selalu tentang air, salah satu olahraga dengan pesona alam di Bali adalah berpetualang dengan ATV (All-Terrain Vehicle).

Sensasi ekstrem yang diberikan dengan track yang sulit namun dengan pesona pemandangan alam Bali membuat olahraga ini digemari banyak pengunjung.

Ketika menaikinya, kamu harus melewati aliran sungai, jalanan yang tidak rata, becek, namun dengan udara terbuka yang segar sehingga permainan ini tetap seru.
Kamu bisa mainkan ATV bersama keluarga atau teman ketika mengunjungi Bali.

Tenang saja, tempat ATV berada di beberapa tempat diantaranya Desa Payangan, Desa Taro, Desa Singapadu, Desa Bongkasa Pertiwi atau desa lainnya.

Masing-masing spot memiliki pemandangan dan trek yang berbeda dengan level kesulitan yang berbeda pula.

4. Paralayang

Setelah asik dengan olahraga air dan track terjal ATV, kamu harus coba salah satu olahraga ekstrem di dunia.
Ialah paralayang.

Pacu adrenalinmu dengan melawan rasa takut di atas ketinggian. Dijamin kamu akan punya pengalaman tak terlupakan ketika mencobanya.

Dengan paralayang, Sahabat Dream bisa lihat pemandangan indah Bali dengan sudut pandang yang tak biasa.

Hamparan laut yang luas, bukit hijau, bahkan pemukiman kecil para warga dapat kamu lihat dari atas. Beberapa spot paralayang yang terkenal antara lain Bukit Riug, Bukit Timbis, Tanjung Benoa, dan Pantai Nyang-Nyang.

5. Flyboarding

Rasakan sensasi terbang di atas laut hingga 15 meter dengan alat khusus. Olahraga ekstrem ini bisa kamu temukan di Bali.

Dengan bantuan mesin, air laut akan mengangkatmu terbang ke atas. Tentu olahraga ini pasti berikan pengalaman tak terlupakan di masa liburanmu.

Kamu bisa temukan olahraga ini di Daerah Tanjung Benoa dengan durasi bermain sekitar 20 menit.

6. Sea Walking

Tak memerlukan kemampuan renang seperti diving atau snorkeling sehingga sea walking masih bisa kamu coba meski tak dapat berenang sekalipun.

Olahraga ini mengajakmu berjalan di dasar laut sembari melihat pemandangan dasar laut. Melihat ikan-ikan berenang, terumbu karang dan ekosistem cantik di dasar.

Jika kamu bersedia mencobanya, Sahabat Dream akan diberikan helm yang dirancang khusus agar kamu dapat melihat dengan jelas apa yang ada di bawah air.

Kamu dapat temukan aktivitas air ini di daerah Tanjung Benoa dan Pantai Sanur.

7. Selancar Layang

Olahraga ekstrem yang memacu adrenalin siapapun yang mencobanya. Bagaimana tidak, selancar layang akan mengajakmu menaklukan ombak laut dan kendalikan angin pada parasut.

Meski terdengar menyeramkan dan sulit dilakukan, aktivitas ini cocok untuk kamu coba ketika sedang berada di Bali.

Penting untuk diingat, selalu jaga protokol kesehatan selagi lakukan liburan atau di manapun kamu berada, ya, Sahabat Dream.

Jangan lupa siapkan keberanian sebelum lakukan ragam aktivitas ekstrem di Bali. Selamat mencoba!

Laporan: Abinsha Nurmaulida, Sumber: Indonesia Travel

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jarang Muncul di TV, Deretan Artis Ini Ternyata Pindah ke Bali

Jarang Muncul di TV, Deretan Artis Ini Ternyata Pindah ke Bali

delapan artis ini memutuskan pindah dan menetap di Bali.

Baca Selengkapnya
7 Kategori Turis Asing yang Bebas Pajak Wisata Rp150 Ribu di Bali

7 Kategori Turis Asing yang Bebas Pajak Wisata Rp150 Ribu di Bali

Pengenaan pajak wisata bagi WNA berlaku mulai 14 Februari 2024

Baca Selengkapnya
Rekomendasi Liburan Akhir Tahun Unik, Nonton Teatrikal Bawah Air

Rekomendasi Liburan Akhir Tahun Unik, Nonton Teatrikal Bawah Air

Salah satu rekomendasi liburan akhir tahun yang unik adalah menonton pertunjukan teatrikal bawah air di "Varuna

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.