Penasaran dengan bawaan wajib para pramugari?
Dream - Saat liburan menggunakan pesawat, banyak orang dilema antara tidak ingin membawa barang berlebihan dalam koper, tetapi juga tidak ingin melupakan sesuatu yang penting. Wisatawan saja bingung, bagaimana dengan pramugari yang menghabiskan lebih banyak waktu di udara daripada darat, ya?
HuffingtonPost Travel berbicara dengan beberapa pramugari untuk mengetahui barang-barang apa yang harus mereka bawa selama terbang, baik untuk bekerja maupun bersenang-senang. Penasaran dengan bawaan wajib para pramugari?
Berikut 9 barang yang selalu ada di dalam koper pramugari, seperti dikutip dari HuffingtonPost Travel.
1. Tongsis
“ Salah satu perlengkapan gadget favorit saya saat ini adalah tongkat selfie Yoozon saya. Di sebagian besar perjalanan saya, saya sendirian, menemukan dan menangkap foto-foto menakjubkan untuk Instagram saya. Tongkat selfie Yoozon juga merupakan tripod dan memiliki remote nirkabel yang memiliki desain sederhana. Pas di saku belakang saya dan benar-benar meningkatkan hobi fotografi selama perjalanan saya,” kata Jay Robert, pramugari dan pencipta Fly Guy.
2. Pelembab
" Terbang mengeringkan (tubuh)-mu seperti kismis. Saya harus minum lebih banyak air, tetapi saya sangat bergantung pada pelembab dan menerapkannya setidaknya dua kali sehari,” kata Melissa, seorang pramugari American Airlines.
3. Baju Renang
“ Saya adalah seorang gadis pantai, saat melihat air tanpa pakaian renang akan menyiksa!” - Melissa
4. Pelembab bibir
“ Jika ada satu hal yang akan membuat saya gila jika saya lupa membawanya dan itu selalu ada di saku rompi seragam saya, itu adalah Chapstick. Bibir saya menjadi sangat kering saat di udara, dan memiliki Chapstick di tangan telah menjadi semacam kewajiban,” kata Lucas Manente, seorang pramugari kelas satu.
Alhamdulillah
|
Masya Allah
|
Wallahu a'lam
|
Subhanallah
|
Astaghfirullah
|
Naudzubillah
|
Cara Bertahan Hidup Saat Pesawat Alami Kecelakaan
Tips Menyelamatkan Diri dari Tsunami Saat Berlibur di Pantai
Daftar Maskapai Teraman 2019
Liburan Seru dengan Ongkos Miring, ke Singapura Cuma Rp300 Rib
Ini Sejarah Mengapa Hari Minggu Jadi Hari Libur
Ini Temuan Jejak Kota Sodom di Tepi Laut Mati
Janjang Koto Gadang, Tembok China ala Indonesia
Karang Jamuang: Pulau Terlarang Bagi Perempuan
7 Destinasi Pantai Punya Pemandangan Cantik Tapi Kurang Peminat
5 Destinasi Bersepeda di Sekitar Borobudur
Melepas Penat dengan Staycation di 7 Destinasi Hidden Gems Pulau Jawa
Vaccine Drive Thru, Terobosan Bali Tekan Covid-19 dan Pulihkan Parekraf
Menparekraf Sandiaga Harapkan Vaksinasi Pelaku Parekraf Sesuai Target
Rasakan Sensasi Mistis 'Bertemu' Vampir