Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Belum Tergantikan, Bunaken Masih Jadi Primadona Wisata Manado

Belum Tergantikan, Bunaken Masih Jadi Primadona Wisata Manado Taman Nasional Laut Bunaken (Foto: Miner8.com)

Dream - Siapa yang tak kenal Bunaken ? Taman Nasional Laut yang berada di Kota Manado ini nyatanya mampu menarik banyak pelancong. Tak hanya di Indonesia, Bunaken pun sudah terkenal keindahan lautnya hingga ke mancanegara. Hal ini dibuktikan dengan naiknya 1000 persen kunjungan wisatawan ke Bunaken.

Melihat potensi Taman Nasional Laut Bunaken yang mampu mendatangkan banyak wisatawan, Menteri Pariwisata, Arief Yahya pun menjadikan Bunaken sebagai marine tourism kelas dunia.

"Kita akan gencar mempromosikan Bunaken, diantaranya ke Tiongkok sebagai pasar utama," ujar Arief saat Peluncuran Kalender Wisata Pesona Manado 2017, Senin, 21 November 2016.

Menurut Gubernur Sulawesi Utara, Olly Dondokambey, yang juga hadir saat acara peluncuran di Gedung Sapta Pesona, Jakarta Pusat, tahun 2015 lalu sektor pariwisata seperti Bunaken mampu menyumbang hingga 28,17% dari total PDRB Kota Manado.

Melalui event Kalender Wisata Pesona Manado 2017 yang baru saja diluncurkan, selanjutnya pemerintah Sulawesi Utara akan menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara sebanyak 51.110 dan wisatawan lokal sebanyak 1,27 juta.

(Laporan: Sartika Septiana)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP