Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Liburan Makin Menyenangkan, Ini Tips Berbelanja di Dubai

Liburan Makin Menyenangkan, Ini Tips Berbelanja di Dubai Ilustrasi (Sumber: Shutterstock)

Dream - Dubai dikenal kota yang menawarkan sejuta pengalaman. Kamu yang kamu inginkan ketika traveling, semua ada di Dubai. 

Di kota ini, kamu bisa menikmati suasana kota yang modern, berkunjung ke sejumlah situs bersejarah, atau merasakan pengalaman menjelajah gurun yang menantang. Tidak ketinggalan, kamu bisa memuaskan hasrat berbelanja.

Banyak brand fashion kenamaan membuka outlet di Dubai. Kamu bakal dibuat puas berburu barang branded di kota ini. 

Di Dubai, ada banyak destinasi belanja unik dan selalu jadi favorit bagi para style-setter. Ada butik mewah, toko yang menjual barang-barang khusus, atau pasar lokal yang tak kalah eksis.

Selain memiliki banyak mal besar, Dubai memiliki sederet toko mewah dengan konsep unik. Toko-toko dan pusat perbelanjaan ini siap memanjakan para wisatawan. Dari brand mewah, brand lokal, handmade hingga souvenir, semuanya ada.

Rekomendasi Tempat Belanja Unik di Dubai

Ada beberapa toko di Dubai dengan koleksi pakaian unik yang selalu up-to-date. Di antaranya ada CHI-KA, toko kimono kontemporer Jepang.

Ada juga Fatma Al Mulla (FMM), toko seni yang memiliki konsep desain terinspirasi dari budaya pop Dubai. Juga The Good Life, toko sepatu kets yang menyediakan koleksi-koleksi langka.

Selain itu ada juga beberapa butik dan toko unik yang wajib dikunjungi saat berlibur ke Dubai. Seperti Teeb Emirates, toko parfume tertua di Dubai, Flip Side, toko CD independen yang komplit, Comicave, toko yang menjual merchandise budaya pop, dan Nobel Collection yang berlokasi di The Dubai Mall.

Ada juga toko kontemporer yang merupakan surga bagi para pengrajin dan desainer Emirat. Di antaranya Ush Boutique yang berlokasi di Jumeirah, dan O-Concept, perpaduan butik dan kedai kopi eklektik.

Berbelanja Suvenir untuk Buah Tangan

Pulang liburan tanpa membawa buah tangan, terasa seperti ada yang kurang. Khusus liburan ke Dubai, ada beberapa souvenir yang bisa dijadikan kenang-kenangan untuk mengingat pengalaman unik di gurun.

Susu cokelat unta, teh gourmet, kue kering, kopi Arab, aroma terapi khas Dubai (Oud atau Bakhoor), belati tradisional Khanjars, dan manisan khas Dubai, bisa dijadikan pilihan.

Keunikan lain berbelanja di Dubai terletak pada metodenya. Di Dubai, ada layanan hands-free, yaitu layanan belanja dengan mengirim belanjaan langsung ke alamat pelanggan.

Ada juga layanan belanja pribadi yang bertugas membantu pelanggan untuk berbelanja. Layanan ini bisa didapatkan di beberapa pusat perbelanjaan seperti di The Dubai Mall’s Fashion Avenue, City Centre Mirdif dan Mall of the Emirates.

Sumber: Dubai Tourism

ATAU
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
4 Persiapan Penting Agar Traveling di Dubai Lebih Seru
4 Persiapan Penting Agar Traveling di Dubai Lebih Seru

Nikmati petualangan yang penuh dengan pengalaman tak terlupakan di Dubai.

Baca Selengkapnya
Liburan Mencekam Keluarga Anang Hermansyah Dikepung Banjir di Dubai: Air Keluar dari Plafon Parkir Mall, Zikir Sepanjang Jalan
Liburan Mencekam Keluarga Anang Hermansyah Dikepung Banjir di Dubai: Air Keluar dari Plafon Parkir Mall, Zikir Sepanjang Jalan

Keluarga Anang Hermansyah terjebak banjir di Dubai saat kunjungi mal.

Baca Selengkapnya
9 Rekomendasi Tempat Liburan Bersama Ibu Tercinta, Ciptakan Momen Spesial Tak Terlupakan
9 Rekomendasi Tempat Liburan Bersama Ibu Tercinta, Ciptakan Momen Spesial Tak Terlupakan

Buatlah momen liburan bersama ibu tercinta menjadi spesial dengan memilih destinasi yang pas untuk keduanya.

Baca Selengkapnya
Kamu sudah membaca beberapa halaman,Berikut rekomendasi
video untuk kamu.
SWIPE UP
Untuk melanjutkan membaca.
NOTED KAK! Ketika Lift Kantor Mati
NOTED KAK! Ketika Lift Kantor Mati

Sahabat Dream pernah gak sih mengalami kejadian kaya ini? Kira-kira apa yang akan kalian lakukan?

Baca Selengkapnya